Bacaan sehari-hari
Bacaan-bacaan singkat ini adalah yang dibaca, setiap hari, pada saat doa komunitas di Taizé. Referensi Alkitab memberikan indikasi kutipan yang sedikit lebih panjang.
2025
MING, 1 Juni
Yesus berdoa untuk murid-murid-Nya: Aku mohon, Bapa, supaya mereka semua menjadi satu, seperti Engkau dan Aku adalah satu. Agar mereka menjadi satu dengan Kita dan supaya dunia percaya bahwa Bapa yang mengutus Aku.
Yoh 17:11-21
Sen, 2 Juni
Hikmat Allah bercahaya dan ia membiarkan dirinya dilihat oleh mereka yang mencintainya. Mereka yang mencari dia akan menemukannya.
Keb 6:12-16
Sel, 3 Juni
Ketika dua orang pengikut Yesus yang sedang menuju ke Emaus, mereka bercakap-cakap tentang segala peristiwa yang telah terjadi itu.Yesus sendiri datang dan berjalan bersama-sama mereka.
Luk 24:13-35
Rab, 4 Juni
Yesus berkata: Ada tertulis di dalam kitab nabi-nabi, “Dan mereka semua akan diajar oleh Allah.” Setiap orang, yang mendengarkan Bapa dan belajar dari pada-Nya, datang kepada-Ku.
Yoh 6:41-47
Kam, 5 Juni
TUHAN berkata kepada umat-Nya: Janganlah menindas atau berlaku tidak adil terhadap orang asing yang ada di tengah-tengah kamu; ingatlah bahwa dahulu kamu pun orang asing di Mesir.
Kel 22:20-21
Jum, 6 Juni
Kepada Allah aku berseru dan Dia menyelamatkan aku, di waktu petang, pagi dan tengah hari. Damai sejahtera Allah membebaskan jiwaku, karena Dia mendengarkan seruanku.
Mzm 55:17-19
Sab, 7 Juni
Allah telah memilih kita sebelum dunia dijadikan, supaya kita kudus dan tak bercacat di hadapan-Nya di dalam kasih.
Ef 1:3-14
MING, 8 Juni
PANTEKOSTA
Bumi penuh dengan ciptaan-Mu, ya TUHAN. Engkau mengirim roh-Mu, mereka tercipta, dan Engkau membaharui muka bumi.
Mzm 104
/B_mot>